Pages

Pages

Sunday, December 26, 2010

Nasehat Malam Ini

Saat aku menulis postingan ini, aku baru saja pulang dari JakTV. Di sana tadi banyak pengalaman yang aku dapatkan. Pada awalnya berangkat saja aku malas-malasan. Karena kunjungan ku ke JakTV pada dasarnya adalah untuk menyelesaikan tugas akhir semester  matakuliah Broadcasting berupa observasi stasiun televisi. Karena deadline akhir desember dan birokrasi kampus dan stasiun televisi lumayan rumit, jadi kemarin awal Desember, 3 surat pengantar di ajukan ke 3 stasiun televisi yang berbeda; MetroTV - AlifTV - JakTV.
Semuanya sulit, tapi makasih buat Dewi NJ yang bawel tapi tetep thanks aja karena telah menghubungi PR - HRD - dan segala macam yang berkaitan dengan stasiun televisi tersebut.
Intinya beberapa hari yang lalu panggilan dari MetroTV kami dapatkan. ber-8 kami kesana.Ketemu dengan Produser acara Menu&Venu yang tayang pada Minggu Pagi, Pak Hari Riyadi. Bla-bla-bla akan saya bahas dilain waktu. 
Akhir cerita malam ini, tadi kami observasi acara PPC (Perempuan Punya Cerita) berisikan tentang curhatan para perempuan. Tadi bintang tamunya nama panggilannya Reni, kalo nggak salah namanya Rayni Massardi. Yang masih aku ingat adalah "terus lah menulis dan membaca karena itu tidak akan pernah mebuatmu bersedih".

Met Malem and Have a Nice Dream...!!
Salam Sparatos dan Jangan Lupa Berdoa Sebelum Tidur.

No comments:

Post a Comment